eJournal Ilmu Pemerintahan

Fisip Universitas Mulawarman

Fenomena Golongan Putih (Golput) pada Pemilihan Walikota Samarinda Tahun 2020 di Kecamatan Samarinda Kota (Firminus Oscar Liing)

Submitted by: Oscar Liing, Firminus
On: Apr 28, 2022 @ 2:43 PM
IP: 36.75.33.240

  • Judul artikel eJournal: Fenomena Golongan Putih (Golput) pada Pemilihan Walikota Samarinda Tahun 2020 di Kecamatan Samarinda Kota
  • Pengarang (nama mhs): Firminus Oscar Liing
  • Abstrak (max. 1600 huruf atau 250 kata): Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui serta mendeskripsikan bagaimana fenomena terjadinya golongan putih (golput) yang terjadi pada penyelenggaraan Pemilihan Walikota Samarinda Tahun 2020, secara khusus fenomena di Kecamatan Samarinda Kota. Penelitian dilakukan dengan menggunakan pendekatan penelitian kualitatif. Adapun sumber data yang digunakan berasal dari data primer yang berupa hasil wawancara dengan informan dan data sekunder yang berasal dari data-data rekapitulasi. Semua data tersebut kemudian dianalisis dengan teknis analisis data Miles dan Huberman (Model Interaktif) Hasil penelitian menunjukkan bahwa fenomena golput pada Pemilihan Walikota Samarinda 2020 di Kecamatan Samarinda Kota disebabkan oleh adanya 3 faktor utama, yakni faktor teknis, faktor politis, dan faktor ideologis berdasarkan pemapran dari para informan. Adapun dalam menangani fenomena ini, lembaga penyelenggara Pemilihan Walikota Samarinda Tahun 2020, baik KPUD Kota Samarinda maupun PPK Samarinda Kota telah berupaya melalui tindakan, seperti melakukan sosialisasi; melakukan pemutakhirn dan verifikasi data pemilih; menyebarkan undangan memilih dan menyusun daftar pemilih lainnya; melakukan pelatihan terhadap petugas PPK dan KPPS; serta membuat TPS sesuai dengan protokol kesehatan Covid-19. Akan tetapi, dalam melakukan upaya tersebut, lembaga penyelenggara menemui sejumlah kendala, seperti adanya pemilih yang menganggap bahwa pemilu adalah hak sehingga pemilih bisa memilih atau tidak, adanya pemilih yang pindah, tetapi tidak mengurus administrasi kependudukan, serta pelaksanaan Pilkada berlagsung di masa pandemi Covid-19.
  • Kata kunci (max. 80 huruf atau 10 kata): Golongan Putih (Golput) dan Pemilihan Walikota Samarinda 2020
  • NIM: 1702025016
  • Angkatan (tahun masuk, mis. 2009): 2017
  • Program Studi: Ilmu Pemerintahahan
  • Sumber tulisan: Skripsi
  • Pembimbing: Prof. Dr. Hj. Nur Fitriyah, MS dan Dr. Erwin Resmawan, M. Si
  • Nama eJournal: eJoournal Ilmu Pemerintahan
  • Volume: 10
  • Nomor: 2
  • Tahun: 2022
  • File artikel eJournal (format .doc, max. 2 Mb): Jurnal Firminus Oscar Genap Vol. 10 (2) (04-28-22-02-43-33).docx (113 kB)
  • File artikel eJournal (format .PDF, max. 5 Mb): Jurnal Firminus Oscar Genap Vol. 10 (2) (04-28-22-02-43-33).pdf (173 kB)