IMPLEMENTASI PERATURAN DAERAH NOMOR 19 TAHUN 2001 TENTANG PENGATURAN DAN PEMBINAAN PEDAGANG KAKI LIMA DI KELURAHAN GUNUNG LINGAI KOTA SAMARINDA (Irsandi, Erwin Resmawan, Letizia Dyastari)
Submitted by: ,
On: Feb 7, 2018 @ 2:02 PM
IP: 125.160.44.77
- Judul artikel eJournal: IMPLEMENTASI PERATURAN DAERAH NOMOR 19 TAHUN 2001 TENTANG PENGATURAN DAN PEMBINAAN PEDAGANG KAKI LIMA DI KELURAHAN GUNUNG LINGAI KOTA SAMARINDA
- Pengarang (nama mhs): Irsandi, Erwin Resmawan, Letizia Dyastari
- Abstrak (max. 1600 huruf atau 250 kata): Tujuan Penelitian untuk mengetahui dan menganalisis Implementasi Peraturan Daerah Nomor 19 Tahun 2001 Tentang Pengaturan dan Pembinaan Pedagang Kaki Lima di Kelurahan Gunung Lingai Kota Samarinda dan Faktor-faktor penghambat yang dihadapi dalam Implementasi Peraturan Daerah Nomor 19 Tahun 2001 Tentang Pengaturan dan Pembinaan Pedagang Kaki Lima di Kelurahan Gunung Lingai Kota Samarinda. Fokus penelitian ini adalah Implementasi Peraturan Daerah Kota Samarinda Nomor 19 Tahun 2001 Tentang Pengaturan dan Pembinaan Pedagang Kaki Lima di Kelurahan Gunung Lingai Kota Samarinda yang meliputi standar dan sasaran kebijakan, sumber daya, hubungan antar organisasi, karakteristik agen pelaksana, kondisisosial, ekonomi dan politik, dan disposisi implementor serta faktor penghambat Implementasi Peraturan Daerah Kota Samarinda Nomor 19 Tahun 2001 Tentang Pengaturan dan Pembinaan Pedagang Kaki Lima di Kelurahan Gunung Lingai Kota Samarinda. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa Implementasi Peraturan Daerah Nomor 19 Tahun 2001 masih belum optimal. Hal tersebut dapat diidentifikasi dari standar dan sasaran kebijakan yang dicapai sudah terlaksana dengan baik, namun adanya berbagai masalah seperti resistensi yang dilakukan PKL juga menghambat jalannya penertiban. Padahal, penertiban dilakukan setelah adanya rapat bersama antara instansi berwenang dengan PKL. Juga koordinasi antar instansi dan komunikasi antar masyarakat dengan pihak pelaksana masih belum maksimal.
- Kata kunci (max. 80 huruf atau 10 kata): Implementasi, pengaturan, pembinaan, pedagang kaki lima
- NIM: 1302025045
- Angkatan (tahun masuk, mis. 2009): 2013
- Program Studi: Ilmu Pemerintahahan
- Sumber tulisan: Skripsi
- Pembimbing: Erwin Resmawan / Letizia Dyastari
- Nama eJournal: eJoournal Ilmu Pemerintahan
- Volume: 6
- Nomor: 1
- Tahun: 2018
- File artikel eJournal (format .doc, max. 2 Mb): Irsandi (02-07-18-02-02-06).doc (115 kB)
- File artikel eJournal (format .PDF, max. 5 Mb): Irsandi (02-07-18-02-02-06).pdf (599 kB)