eJournal Ilmu Pemerintahan

Fisip Universitas Mulawarman

PENYELENGGARAAN PENANGGULANGAN BENCANA BANJIR OLEH BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH DI KABUPATEN KUTAI BARAT (Rhesa Wibowo Putra)

Submitted by: ,
On: Feb 1, 2016 @ 4:19 PM
IP: 125.160.64.186

  • Judul artikel eJournal: PENYELENGGARAAN PENANGGULANGAN BENCANA BANJIR OLEH BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH DI KABUPATEN KUTAI BARAT
  • Pengarang (nama mhs): Rhesa Wibowo Putra
  • Abstrak (max. 1600 huruf atau 250 kata): Penyelenggaraan Penanggulangan Bencana Banjir oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah di Kabupaten Kutai Barat dibawah bimbingan Dr. Rita Kalalinggi, M.Si dan Eddy Iskandar, S.Sos, M.Si. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan Penyelenggaraan Penanggulangan Bencana Banjir oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah mengenai pengelolaan dan penangulangan terutama dalam pelaksanaan di lapangan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penyelenggaraan dalam menanggulangi banjir yang dilakukan oleh BPBD Kutai Barat serta faktor-faktor yang menjadi penghambat dalam pelaksanaanya.
    Penelitian ini dilaksanakan di Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kutai Barat. Pengumpulan data dilakukan dengan purposive sampling melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Narasumber yang menjadi responden dalam penelitian ini adalah Kepala Pelaksana, Sekertaris, Kasubag Perencanaan Program, Kabid Rehabilitasi dan Rekonstruksi dan Kabid Kedaruratan dan Logistic.
    Hasil penelitian yang diperoleh yaitu sumber daya manusia yang tidak berkompeten dalam bidangnya, koordinasi yang dibangun oleh BPBD baru terbangung ketika bencana terjadi, serta sarana dan prasarana yang kurang memadai. Saran peniliti diharapkan agar dapat merekrut relawan yang berkompeten dibidangnya dan juga pelatihan-pelatihan guna membentukan koordinasi yang baik dalam menanggulangi bencana banjir serta peran pemerintah dalam membantu sarana dan prasarana agar penyelenggaraan bencana banjir dapat berjalan dengan lancar.
  • Kata kunci (max. 80 huruf atau 10 kata): Penyelenggaraan Penanggulangan Bencana Banjir. Kabupaten Kutai Barat
  • NIM: 0802025243
  • Angkatan (tahun masuk, mis. 2009): 2008
  • Program Studi: Ilmu Pemerintahahan
  • Sumber tulisan: Skripsi
  • Pembimbing: Dr. Rita Kalalinggi, M.Si & Eddy Iskandar, S.Sos, M.Si
  • Nama eJournal: eJoournal Ilmu Pemerintahan
  • Volume: 3
  • Nomor: 4
  • Tahun: 2015
  • File artikel eJournal (format .doc, max. 2 Mb): Jurnal rhesa (02-01-16-04-19-40).doc (104 kB)
  • File artikel eJournal (format .PDF, max. 5 Mb): Jurnal rhesa (02-01-16-04-19-40).pdf (56 kB)