eJournal Ilmu Pemerintahan

Fisip Universitas Mulawarman

STUDI TENTANG KUALITAS PELAYANAN PUBLIK DI KANTOR KELURAHAN KUALA KECAMATAN SAMBOJA KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA (Muhammad Desmi Alfian )

Submitted by: ,
On: Oct 4, 2016 @ 9:12 AM
IP: 110.136.205.7

  • Judul artikel eJournal: STUDI TENTANG KUALITAS PELAYANAN PUBLIK DI KANTOR KELURAHAN KUALA KECAMATAN SAMBOJA KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA
  • Pengarang (nama mhs): Muhammad Desmi Alfian
  • Abstrak (max. 1600 huruf atau 250 kata): Muhammad Desmi Alfian Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Mulawarman. Studi Tentang Kualitas Pelayanan Publik di Kantor Kelurahan Kuala Kecamatan Samboja Kabupaten Kutai Kartanegara dibawah bimbingan Bapak Dr. H. Muhammad Jamal Amin, M.Si sebagai dosen pembimbing 1 dan Bapak Budiman, S.IP, M.Si sebagai dosen pembimbing 2. Tujuan dari penelitian untuk mengetahui dan mendeskripsikan Kualitas Pelayanan Publik Di Kantor Kelurahan Kuala Kecamatan Samboja Kabupaten Kutai Kartanegara. Teknik pengumpulan data menggunakan tiga cara yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi serta Sumber Data yang digunakan yaitu Teknik Purposive Sampling, sementara fokus penelitian ini adalah Transparan, Akuntabilitas, Kondisional, Partisipatif, Kesamaan Hak, dan Keseimbangan Hak dan Kewajiban, Metode yang digunakan bersifat Kualitatif Deskriptif.
    Dari hasil penelitian di ketahui Studi Tentang Kualitas Pelayanan Publik Di Kantor Kelurahan Kuala Kecamatan Samboja Kabupaten Kutai Kartanegara dalam Transparan, Akuntabilitas, Kondisional, Partisipatif, Kesamaan Hak, dan Keseimbangan Hak dan Kewajiban dan penghambat dalam pembuatan KTP, Kartu keluarga, dan Pembuatan Sertifikat Tanah yang menjadi Faktor penghambat dalam pelaksanaan pelayanan Kelurahan Kuala Samboja adalah kurangnya unit komputer dan generator di kantor kelurahan kuala jika terjadi pemadaman listrik dan gangguan tekhnis dari fasilitas kantor kelurahan kuala.
    Berdasarkan hasil analisis data, untuk mencapai Kualitas Pelayanan Publik yang maksimal di Kantor Kelurahan Kuala Kecamatan Samboja antara lain pihak kelurahan menambahkan beberapa unit komputer baru dan menyiapkan generator saat terjadi pemadaman listrik, melakukan sosialisasi, melakukan evaluasi dan pengawasan secara rutin serta menambah jumlah pegawai dan melakukan pembinaan terhadap kinerja pegawai.
  • Kata kunci (max. 80 huruf atau 10 kata): Kualitas, Pelayanan Publik, Kelurahan
  • NIM: 0902025193
  • Angkatan (tahun masuk, mis. 2009): 2009
  • Program Studi: Ilmu Pemerintahahan
  • Sumber tulisan: Skripsi
  • Pembimbing: Dr. H. Muh. Jamal Amin, M.Si / Budiman, S.I.P., M.Si
  • Nama eJournal: eJoournal Ilmu Pemerintahan
  • Volume: 4
  • Nomor: 3
  • Tahun: 2016
  • File artikel eJournal (format .doc, max. 2 Mb): Muhammad Desmi Alfian (10-04-16-09-12-44).doc (104 kB)
  • File artikel eJournal (format .PDF, max. 5 Mb): Muhammad Desmi Alfian (10-04-16-09-12-44).pdf (374 kB)