KINERJA PEGAWAI KEMENTERIAN AGAMA DALAM MENINGKATKAN PELAYAN URUSAN HAJI DI KABUPATEN PENAJAM PASER UTARA ( Fathurahman)
Submitted by: ,
On: Mar 1, 2016 @ 5:30 PM
IP: 103.31.207.25
- Judul artikel eJournal: KINERJA PEGAWAI KEMENTERIAN AGAMA DALAM MENINGKATKAN PELAYAN URUSAN HAJI DI KABUPATEN PENAJAM PASER UTARA
- Pengarang (nama mhs): Fathurahman
- Abstrak (max. 1600 huruf atau 250 kata): Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menggambarkan tentang Kinerja Pegawai Kementerian Agama Dalam Meningkatkan Pelayanan Urusan Haji di Kabupaten Penajam Paser Utara dan apa saja yang menjadi kendala – kendala penghambat Kinerja Pegawai Kementerian Agama dalam Meningkatkan Pelayanan Urusan Haji di Kabupaten Penajam Paser Utara. Penelitian ini dilaksanakan di Kementerian Agama Kabupaten Penajam Paser Utara. Pengumpulan data dikumpulkan dengan wawancara dan dokumentasi.
Analisis data yang di gunakan adalah analisis data kualitatif yang di awali dengan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan, penelitian kelapangan yaitu dengan pengumpulan data melalui kegiatan observasi, penelitian, wawancara dokumentasi untuk mendapatkan data yang lebih jelas sesuai dengan yang dibutuhkan dalam penelitian.
Dalam hasil penelitian yang diperoleh kesimpulan mengenai Kinerja Pegawai Kementerian Agama dalam Meningkatkan Pelayanan Urusan Haji di Kabupaten Penajam Paser Utara. Tahap pembinaan sudah berjalan cukup baik dimana tahap pembinaan ini melakukan tiga tahapan yang meliputi bimbingan, penyuluhan, dan penerangan. Kemudian tahap pelayanan sudah berjalan dengan baik, hal ini dapat dilihat yang di mana pada tahap pelayanan ini melakukan tiga tahapan yang meliputi pelayanan administrasi, transportasi, akomodasi, namun ini belum berjalan secara maksimal, karena prosesnya membutuhkan waktu yang cukup lama dan adanya kerusakan pada jaringan siskohat sehingga dibutuhkan pelatihan – pelatihan dan kinerja yang lebih baik lagi. Kemudian pada tahap perlindungan sudah berjalan cukup baik hal ini dapat dilihat dimana ada dua tahapan perlindungan yang dilaksanakan Kemenag yaitu keselamatan dan keamanan serta asuransi perlindungan. - Kata kunci (max. 80 huruf atau 10 kata): Kinerja Pegawai, Kementerian Agama, Pelayanan, haji.
- NIM: 0802025062
- Angkatan (tahun masuk, mis. 2009): 2008
- Program Studi: Ilmu Pemerintahahan
- Sumber tulisan: Skripsi
- Pembimbing: Prof. Dr. H. Adam Idris M. Si ; Eddy Iskandar, S.Sos, M. Si
- Nama eJournal: eJoournal Ilmu Pemerintahan
- Volume: 4
- Nomor: 1
- Tahun: 2016
- File artikel eJournal (format .doc, max. 2 Mb): Jurnal Fathur (03-01-16-05-30-28).doc (127 kB)
- File artikel eJournal (format .PDF, max. 5 Mb): Jurnal Fathur (03-01-16-05-30-28).pdf (95 kB)