TRANSPARANSI PEMERINTAH DESA DALAM PENYUSUNAN ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DESA (APBDES) DI DESA LONG NAH KECAMATAN MUARA ANCALONG KABUPATEN KUTAI TIMUR (Iqsan)
Submitted by: ,
On: Feb 18, 2016 @ 11:36 AM
IP: 180.248.70.205
- Judul artikel eJournal: TRANSPARANSI PEMERINTAH DESA DALAM PENYUSUNAN ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DESA (APBDES) DI DESA LONG NAH KECAMATAN MUARA ANCALONG KABUPATEN KUTAI TIMUR
- Pengarang (nama mhs): Iqsan
- Abstrak (max. 1600 huruf atau 250 kata): Penelitian ini dilakukan di Desa Long Nah Kecamatan Muara Ancalong Kabupaten Kutai Timur. Tujuan dari penulisan skripsi ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan bagaimana transparansi pemeintah desa dalam penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDES) di Desa Long Nah Kecamatan Muara Ancalong Kabupaten Kutai Timur. Fokus penelitian dalam penelitian terdiri dari ketersediaan pengumuman kebijakan anggaran, ketersediaan dokumen anggaran dan mudah diakses, ketersediaan laporan pertanggungjawaban yang tepat waktu, terakomodasinya suara/usulan rakyat dan ketersediaan sistem pemberian informasi kepada publik.
Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara penelitian kepustakaan dan penelitian lapangan yang terdiri dari observasi, wawancara dan dokumentasi, sedangkan informan diambil secara purposive sampling dan accidental sampling. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif dan akan di analisis secara kualitatif.
Hasil penelitian menunjukan bahwa penerapan prinsip transparansi oleh pemerintah desa dalam penyusunan Anggaran Pendapatan Dan Belanja Desa (APBDes) di Desa Long Nah Kecamatan Muara Ancalong Kabupaten Kutai Timur sudah terlaksana dengan baik. Hal ini dapat dilihat bagaimana pemerintah desa memenuhi transparansi mulai dari menyediakan pengumuman kebijakan anggaran desa, menyediakan dokumen anggaran dan mudah diakses oleh masyarakat, menyediakan laporan pertanggung jawaban yang tepat waktu, mengakomodir suara atau usulan masyarakat dan menyediakan sistem pemberian informasi kepada masyarakat desa - Kata kunci (max. 80 huruf atau 10 kata): Transparansi, Anggaran Pendapatan Dan Belanja Desa (APBDES).
- NIM: 1102025010
- Angkatan (tahun masuk, mis. 2009): 2011
- Program Studi: Ilmu Pemerintahahan
- Sumber tulisan: Skripsi
- Pembimbing: Dr. Rita Kalalinggi, M.Si & Budiman, S.Ip.,M.Si
- Nama eJournal: eJoournal Ilmu Pemerintahan
- Volume: 4
- Nomor: 4
- Tahun: 2016
- File artikel eJournal (format .doc, max. 2 Mb): JURNAL (02-18-16-11-36-38).docx (39 kB)
- File artikel eJournal (format .PDF, max. 5 Mb): JURNAL (02-18-16-11-36-38).pdf (57 kB)